Solusi Lengkap Beasiswa Luar Negeri – Mediamaz Scholar

logo - mediamaz scholar

Mediamaz Scholar

Member Of Mediamaz Group

Negara Tempat Studi Member Blackpink

Dari Korea Selatan hingga Australia: Inilah 4 Negara Tempat Studi Member Blackpink

Hai sobat Meddy! Dalam beberapa tahun terakhir, Blackpink telah menjadi fenomena budaya pop yang sangat populer di seluruh dunia dan telah menarik banyak penggemar dari berbagai negara. Kali ini Meddy ingin mengajak kamu berkenalan dengan 4 negara tempat studi member Blackpink. Penasaran ada negara mana saja? Yuk, simak artikel dibawah ini!

Nyaman Study Abroad dengan Visa Pelajar, WhatsApp Di Sini

Program Kuliah

Blackpink, Girlgroup Kpop Yang Sukses Mendunia

Blackpink adalah salah satu grup K-Pop terpopuler saat ini yang berasal dari Korea Selatan. Grup ini terdiri dari empat anggota yaitu Jennie, Jisoo, Rosé, dan Lisa. Masing-masing membernya memiliki bakat dan kemampuan di bidang musik, tari, dan akting. Blackpink menjadi salah satu grup K-Pop yang paling banyak digemari di seluruh dunia dengan lagu-lagu hits. Selain itu, Blackpink juga sering menjadi bintang tamu dalam acara-acara televisi, acara penghargaan musik, serta konser-konser besar di seluruh dunia.[1]

Yang menarik tentang Blackpink adalah anggotanya berasal dari negara yang berbeda. Jennie adalah warga negara Korea-Amerika, Jisoo berasal dari Korea Selatan, Rosé berasal dari Australia, dan Lisa berasal dari Thailand. Setiap anggota membawa pengalaman dan latar belakang yang berbeda ke dalam grup, memberikan keunikannya dalam menciptakan karya-karya musik dan tampil di atas panggung.

Mudah dan Fleksibel Konsultasi Beasiswa Luar Negeri, WhatsApp Di Sini

4 Negara Tempat Studi Member Blackpink

Berikut ini 4 negara tempat studi member Blackpink:

1. Korea Selatan

Kim Jisoo Member Blackpink

Jisoo Blackpink, salah satu member girl group K-Pop Blackpink. Jisoo sudah menyelesaikan pendidikannya di School of Performing Arts (SOPA) di Korea Selatan. SOPA merupakan sekolah seni terkenal di Korea Selatan yang menawarkan program pendidikan bagi siswa yang berbakat di bidang seni, termasuk musik dan tari.[1]

Sebagai seorang penyanyi dan penari yang profesional, Jisoo memanfaatkan kesempatan ini untuk meningkatkan keterampilannya dan memperdalam pengetahuan tentang seni. SOPA telah melahirkan banyak alumni yang sukses di bidang seni.[1]

Beberapa diantaranya termasuk beberapa selebriti terkenal seperti J-Hope dari BTS dan Baekhyun dari EXO. Jisoo sendiri diketahui telah menunjukkan bakatnya di bidang seni sejak usia muda, dan selama bersekolah di SOPA, ia berhasil mengembangkan kemampuan bernyanyi dan menari yang kini menjadi ciri khas Blackpink. Jika kamu tertarik untuk menempuh pendidikan di Korea Selatan seperti Jisoo, berikut adalah rekomendasi top 3 kampus terbaik beserta informasi beasiswanya.

Baca juga: Kim Jisoo Menyusul, Empat Member BLACKPINK Resmi Memiliki Debut Solo Masing-Masing

Rekomendasi kampus:

  • Seoul National University (SNU)
  • Korea Advanced Institute of Science and Technology (KAIST)
  • Pohang University of Science and Technology (POSTECH)

Beasiswa:

  • Global Korea Scholarship (S1-S3)
  • LPDP (S2-S3)
  • KAIST Scholarship (S2-S3)

Mimpimu adalah Meraih Beasiswa? Hubungi Meddy Sekarang Melalui WhatsApp untuk Mendapatkan Mentorship Terbaik!

2. New Zealand

Jennie Member Blackpink

Jennie Blackpink merupakan meber Blackpink yang lahir di Gangnam. Namun, ia banyak menghabiskan masa kecilnya di luar Korea Selatan.[1]

Jennie pindah ke Auckland, New Zealand dan mengenyam pendidikan di Waikowhai Intermediate School. Sebagai salah satu sekolah menengah terbaik di Auckland, Waikowhai Intermediate School memiliki reputasi yang baik dan memberikan pengalaman belajar yang berkualitas bagi para siswanya.[1]

Selama bersekolah di sana, Jennie belajar tentang budaya dan bahasa Inggris dengan lebih mendalam. Pengalaman pendidikan di New Zealand memberikan pengaruh positif pada Jennie. Jika kamu ingin menempuh pendidikan di Selandia Baru seperti Jennie, berikut adalah rekomendasi kampus terbaik dan informasi beasiswanya.[1]

Kampus:

  • The University of Auckland
  • University of Otago Victoria
  • University of Wellington

Beasiswa:

  • IISMA (exchange S1)
  • Maanaki New Zealand Scholarship (S2-S3)
  • LPDP (S2-S3)

Jasa Proofreading untuk Jaga Kualitas Dokumen Kamu, WhatsApp Di Sini

3. Australia

Rose Member Blackpink

Rosé Blackpink, meski memiliki keturunan Korea, menghabiskan masa kecilnya di luar Korea Selatan. Ia lahir di New Zealand dan pindah ke Australia saat usia 7 tahun. Dari kecil hingga remaja, Rosé menjalani pendidikan di Canterbury Girls’ College Secondary School di Melbourne, Australia.[1]

Pada masa sekolahnya di Australia, Rosé sangat aktif dalam kegiatan musik dan seni. Termasuk dalam paduan suara sekolah dan pertunjukan musikal.[1]

Pendidikan di Australia memberikan Rosé banyak pengalaman dan kesempatan untuk mengembangkan bakatnya dalam bidang musik. Keterampilan dan pengalaman tersebut kini ia manfaatkan dalam karirnya sebagai penyanyi dan anggota Blackpink.[1]

Jika kamu tertarik untuk menempuh pendidikan di Australia dan mengikuti jejak Rosé, berikut adalah beberapa rekomendasi kampus terbaik dan informasi beasiswa untuk membantu kamu meraih mimpi karirmu.[1]

Kampus:

  • Australia National University (ANU)
  • The University of Melbourne
  • The University of Sydney

Beasiswa:

  • Australia Awards Scholarship (S2-S3)
  • LPDP (S2-S3)
  • Australia Government RTP Scholarship (S2-S3)

Pastikan Perjalananmu Aman dan Lancar dengan Visa Pelajar, WhatsApp Di Sini

4. Thailand

Lisa Member Blackpink

Lisa Blackpink, salah satu anggota terkenal dari girl group Korea Selatan Blackpink, menempuh pendidikan menengahnya di Praphamontree School I dan II di Thailand. Praphamontree School I dan II merupakan sekolah swasta yang terkenal di Bangkok, Thailand, dan menyediakan program pendidikan dari tingkat TK hingga SMA.[1]

Sekolah ini memiliki standar pendidikan yang tinggi dan fokus pada pengembangan akademik, seni, dan budaya. Jika kamu tertarik untuk menempuh pendidikan di Thailand dan mengikuti jejak Lisa, berikut adalah beberapa rekomendasi kampus terbaik dan informasi beasiswa yang dapat membantu kamu meraih mimpi karirmu.[1]

Kampus:

  • Chulalongkorn University
  • Mahidol University
  • Chiang Mai University

Beasiswa:

  • IISMA (exchange S1)
  • CMU Presidential Scholarship (S2-S3)
  • DAAD-SEARCA Scholarship (S2-S3)

Buat kamu yang mau dibantu Meddy urus penerjemah dokumen tersumpah, bisa langsung hubungi Whatsapp

Layanan Beasiswa

Apa Yang Bisa Meddy Bantu?

Itulah info mengenai 4 negara tempat member Blackpink mengenyam pendidikan. Jadi, tenang saja kalau kamu masih bingung untuk urus persiapan semua dokumennya, kamu bisa hubungi konsultan Meddy untuk gabung Program Kelas Persiapan Luar Negeri yang Tersebar di 20 Negara, konsultasi beasiswa, Kelas TOEFL IBT & ITPIELTS, dan TOEIC di Mediamaz Scholar. Nggak hanya itu, ada juga pelayanan terbaik lainnya dengan jaminan harga termurah se-Indonesia seperti Jasa Penerjemah TersumpahJasa TranslatorJasa Proofreading, dan Jasa SKCK. Yuk, langsung hubungi kami by WhatsApp atau DM Ke Instagram @Mediamazscholar. Thanks ya Sob!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top