Solusi Lengkap Beasiswa Luar Negeri – Mediamaz Scholar

logo - mediamaz scholar

Mediamaz Scholar

Member Of Mediamaz Group

Beasiswa Jepang

Luar Biasa! Beasiswa MEXT Bisa Bantu Kamu Kuliah Gratis di University of Tokyo

Bagi kamu yang sedang mencari beasiswa S2 luar negeri, Meddy punya informasi menarik yang bisa kamu coba. Beasiswa Monbukagakusho atau MEXT UR (University Recommendation) akan dibuka! MEXT Scholarship ini ditujukan untuk kamu yang ingin melanjutkan studi di University of Tokyo! Lebih lanjut, yuk baca selengkapnya mengenai salah satu beasiswa S2 Jepang di artikel ini.[1] 

Program Kuliah

MEXT Scholarship

Sebelum kita emmbahas mengenai beasiswanya lebih lanjut, Meddy akan jelaskan apa sih itu beasiswa MEXT itu. Jadi, MEXT atau biasa dikenal juga sebagai beasiswa monbukagakusho adalah beasiswa yang diselenggarakan oleh pemerintah Jepang yang dikhususkan untuk kamu yang berkeinginan untuk menuntut ilmu di Jepang. Seperti yang sudah kamu tahu, bahwa kuliah di negara Sakura merupakan impian bagi setiap orang. Pasalnya, di Jepang kita tidak hanya belajar mengenai sistem dan strategi pembelajarannya saja, tapi juga kita akan belajar mengenai budaya dan tradisi Jepang yang unik-unik. Pengalaman berkesan itu akan menjadi cerita yang bisa kamu utarakan saat kumpul-kumpul keluarga, bukan?[1]

MEXT sendiri didirikan pada tanggal 6 Januari 2001. Bisa dibilang beasiswa ini sudah menjadi langganan bagi Scholarship hunter dari zaman itu. Beasiswa ini ditujukan untuk lulusan S1 yang ingin menjutkan studinya ke S2. Jepang menjadi salah satu tujuan yang paling diincar oleh penjuru dunia, jadi tidak heran beasiswa salah satu ini pun juga jadi incaran. Saingan mu tidak hanya orang Indonesia saja, lho![1]

MEXT Scholarship – University of Tokyo

Di Asia, University of Tokyo merupakan universitas terbaik dalam pemeringkatan yang dilakukan Times Higher Education 2014. Secara global kampus ini berada di urutan 11, di atasnya ada Yale University (8), California Institute of Technology (9), dan University of California, Los Angeles (10). Lihat daftar universitas terbaik dunia. Bagi mahasiswa asing yang ingin kuliah di sana, University of Tokyo tiap tahun juga menyediakan beasiswa internasional.[1]

Salah satu beasiswa yang dapat diikuti adalah Graduate School of Science Scholarship for International Students (GSS Scholarship). GSS Scholarship merupakan beasiswa master untuk studi S2 sains di Graduate School of Science, University of Tokyo. Selain dimaksudkan membantu keuangan mahasiswa internasional berprestasi, beasiswa ini untuk meningkatkan jumlah mahasiswa asing yang belajar di University of Tokyo.[1]

Cakupan Beasiswa MEXT Scholarship

Berikut cakupan beasiswa yang akan kamu dapatkan:[1]

  1. Tanggungan penuh biaya perkuliahan
  2. Biaya hidup
  3. Biaya visa
  4. Tiket PP
  5. Akomodasi tempat tinggal

Baca Juga : Beasiswa Jepang 2021 dari INPEX Corporation

Persyaratan Beasiswa MEXT Scholarship

Berikut persyaratan bagi pelamar beasiswa yang harus diperhatikan:[1]

  1. Mahasiswa internasional dengan dukungan dana sendiri. Tidak sedang menerima beasiswa Pemerintah Jepang (MEXT) atau beasiswa pemerintah di tanah air.
  2. Memiliki nilai memuaskan serta lulus ujian masuk pada program master di Graduate School of Science (www.s.u-tokyo.ac.jp).
  3. Prioritas diberikan bagi pelamar UTRIP (University of Tokyo Research Internship Program).
  4. Usia maksimal 24 tahun pada tanggal 1 April 2023 (Pelamar yang lahir minimal 2 April 1998).
  5. Nilai pengetahuan semester 4 dan 5, minimal 84 untuk masing-masing mata pelajaran berikut:
    Pelamar yang memilih bidang studi atau jurusan IPA pada pendidikan kuliah sebelumnya: Jurusan Matematika wajib, Bahasa Inggris, dan Kimia
    Pelamar yang memilih bidang studi IPS pada pendidikan kuliah sebelumnya: Jurusan Ekonomi Matematika wajib dan Bahasa Inggris wajib
  6. Pelamar yang memilih bidang studi kategori IPA, tidak bisa mendaftar apabila salah satu nilai pengetahuan mata pelajaran yang disebutkan kurang dari 84, meskipun memiliki sertifikat.
  7. Pelamar yang memilih bidang studi kategori IPS apabila salah satu nilai mata pelajaran yang disebutkan kurang dari 84, tetap bisa mendaftar dengan melampirkan salah satu sertifikat berikut:
    Japanese Language Proficiency Test (JLPT) minimal level N3
    J-Test minimal level D-E (500 poin)
  8. NAT-Test minimal level 3
  9. EJU minimal 240 poin untuk tes Bahasa Jepang
  10. Bagi pelamar yang memiliki nilai EJU mata pelajaran apapun akan menjadi poin tambahan
  11. Bagi pelamar yang memiliki salah satu kondisi/ situasi berikut, tidak dapat mendaftar beasiswa program ini. Silakan membaca pada link berikut (klik disini -PDF)

Baca Juga: Beasiswa Jepang Tersedia United Nations-Nippon Foundation Fellowship 2021-2022

Prosedur Pendaftaran

  1. Hanya pelamar yang memenuhi persyaratan saja yang boleh mendaftar.
  2. Pelamar melakukan registrasi online.
    Tautan registrasi online: https://daftar.beasiswamext.com/
    (Baca dan pahami persyaratan dan FAQ terlebih dahulu sebelum melakukan registrasi online.
    Kesalahan dalam pengisian registrasi online sepenuhnya tanggung jawab mu).
  3. Setelah registrasi online, kamu akan menerima e-mail konfirmasi. Cetak e-mail tersebut dan simpan/ingat “Nomor Ujian” yang kamu terima. Apabila dalam 5 menit kamu tidak menerima e-mail konfirmasi, silakan cek kotak all inbox atau spam pada e-mail mu.
  4. Lengkapi dokumen-dokumen yang diperlukan. Daftar dokumen dapat dilihat pada keterangan DOKUMEN YANG DIPERLUKAN.
    *Seluruh dokumen yang sudah dilengkapi dan disusun sesuai urutan dimasukkan ke dalam 1 amplop besar (ukuran bebas). Silakan tulis kode
    Gakubu 2023_[nomor ujian]” pada kanan atas amplop. (Landscape)
    Berkas dikirim ke:
    Bagian Informasi dan Kebudayaan (Pendidikan), Kedutaan Besar Jepang, Jl. M.H. Thamrin No. 24. Jakarta 1035

Pendaftaran di buka pada 1 Oktober 2021 dan batas akhir pengumpulan dokumen hingga 29 Oktober 2021.[1]

Layanan Beasiswa

Layanan Mediamaz Scholar

Bagi sahabat Meddy yang ingin mendaftar beasiswa MEXT Scholarship di University of Tokyo ini, yuk segera persiapkan dokumen yang diperlukan. Jadi, tenang saja kalau kamu masih bingung untuk urus persiapan semua dokumennya, kamu bisa hubungi konsultan Meddy untuk gabung Program Kelas Persiapan Luar Negeri yang Tersebar di 20 Negara, konsultasi beasiswa, Kelas TOEFL IBT & ITPIELTS, dan TOEIC di Mediamaz Scholar. Nggak hanya itu, ada juga pelayanan terbaik lainnya dengan jaminan harga termurah se-Indonesia seperti Jasa Penerjemah TersumpahJasa TranslatorJasa Proofreading, dan Jasa SKCK. Yuk, langsung hubungi kami by WhatsApp atau DM Ke Instagram @Mediamazscholar. Thanks ya Sob!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top