Solusi Lengkap Beasiswa Luar Negeri – Mediamaz Scholar

logo - mediamaz scholar

Mediamaz Scholar

Member Of Mediamaz Group

Pesona Alam chile

Dijuluki Sebagai ‘The Land Of Poets’, Ini Asal Usul Negara Chile

Halo Sobat Meddy! Apakah kamu sering mendengar tentang julukan-julukan negara di dunia ini? seberapa unik menurut kamu tentang julukan tersebut? Seperti Indonesia sebagai Negara Maritime, Kanada sebagai negara Pecahan Es atau Belanda sebagai negeri Kincir Angin? Ya, itu beberapa diantaranya yang begitu juga dengan Chile yang dijuluki sebagai the land of poets and wine. Mengapa demikian? Apakah karena pesona alam nya yang indah? Yuk cari tahu alasannya dibawah ini.[1]

Program Kuliah

Mengenal Profil Chile, Terbentang Pesona Alam nya di Benua Amerika

Sobat Meddy, tahukah kamu kalau Chile merupakan negara di Benua Amerika yang bahasa resminya menggunakan bahasa Spanyol. Letak negara ini berada di tenggara Amerika Selatan. Negeri ini selain dikenal sebagai negeri para penyair dan ‘anggur’ juga memiliki keindahan alam yang terhighlight sebagai suasana yang romantis, seromantis penyair yang terkenal dan hidup di Chili. Lebih lanjut, Chili diklaim sebagai negara terpanjang di dunia, negara yang terletak di Amerika Selatan ini menawarkan keragaman lanskap dan peluang perjalanan dari pegunungan Andes  ke Samudra Pasifik, dari Pulau Paskah hingga Antartika, dari kebun anggur yang bagus hingga resor ski kelas dunia.[1]

Kawasan Chile, Pesona Alam yang Indah nan Menawan

Berhubungan dengan keindahan alam Chili, kawasan Chili membaginya menjadi beberapa kawasan berdasarkan letak geografisnya. Pertama, Chili Utara didominasi oleh gurun dan kota-kota pesisir nya, tapi ada juga beberapa pantai paling terpopuler disini, yaitu Iquique dan Arica yang merupakan zona bebas pajak yang berkembang pesat dalam kegiatan wisata. Terdapat juga La Serena dan Los Vilos yang pasti ketika Sobat Meddy melihatnya pasti akan merasa takjub karena lingkungan alam yang luar biasa dengan pantai-pantai besar dan resor-resor populer.[1]

Baca Juga: 4 Destinasi Populer untuk Kuliah di Amerika Serikat

kebun-anggur

Kedua, Chili Tengah yang terkenal dengan kebun anggurnya yang luar biasa, pelabuhan dan resor ski kelas dunia. Di wilayah ini juga populer dengan rumah bagi Viña del Mar (Kebun Anggur Laut) dan beriringan dengan event festival musik internasional yang terkenal yang diadakan pada bulan Februari setiap tahunnya. Viña del Mar adalah tujuan yang indah bagi turis yang sudah tau bagaimana Chili mendapatkan keindahan alamnya. Disini, Kamu akan disuguhkan oleh view rumah dan hotel yang mewah, kebun, teater, dan sarana olahraga serta banyak pantai membentang disana.[1]

Lebih jauh ke selatan, Sobat Meddy akan menemukan Kota Coyhaique yang sering disebut sebagai kota musim dingin yang terkenal dengan museum dan cagar alamnya, dan Puerto Natales, yang terkenal dengan infrastruktur wisatanya dan kedekatannya dengan Taman Nasional Torres del Paine. Bagaimana, sejauh ini apakah kamu tertarik pergi ke Chili?[1]

Selanjutnya, kita berpindah ke Kepulauan Chili yang di sana ada pulau yang sudah mendunia, yaitu Pulau Paskah, Robinson Crusoe, Chiloe dan Tierra del Fuego. Pulau Paskah, terletak sekitar 3.700 km sebelah barat Chili, juga dikenal sebagai “Rapa Nui” yang dalam bahasa asli mereka atau Isla de Pascua dalam bahasa Spanyol. Pulau ini terkenal dengan patung batu besar, Moai, yang diukir oleh para nenek moyang antara tahun 1100 dan 1600 Masehi.[1]

Baca Juga: Sedang Trend Dalam Pencarian, Ini 3 Kampus Terbaik Di Kota Bern Swiss

puisi- pesona alam chile

Pesona Alam Yang Indah, Alasan Negara Chile Dijuluki Sebagai ‘The Land Of Poets’

Nah, setelah kita mengetahui bagaimana keindahan alam yang menyelimuti negara Chili ini, dari sini kita akan kembali membahas tentang asal-usul bagaimana bisa chili dijuluki sebagai The Land Of Poets atau negeri para penyair. Namun tidak sampai situ, Chili juga dijuluki sebagai negeri ‘anggur’, jadi yang beredar julukannya adalah ‘the land poets and wine’. Cukup terdengar unik untuk julukan yang seperti ini, apa alasan yang mendasari julukan ini? apakah disana banyak sajak-sajak puisi bertebaran di tiap bangunan atau anggur yang melimpah? Tapi ternyata ini fakta menariknya.[1]

1. Terkenal Karena Empat Puisi Hebat, Karya Penyair Chili

Sobat meddy, ternyata wajar saja kalau Chili merupakan negara penyair. Pasalnya tradisi sastra di Chili memiliki akar yang dalam yang dapat dilacak membawa ke masa koloni. Reputasi sastra Chili, bagaimanapun diketahui dan diperoleh pada abad ke-20. Khususnya tentang apa yang sekarang dikenal sebagai “empat puisi hebat Chili”. Dimana 4 yang dimaksud itu adalah Pablo Neruda, Vicente Huidobro, Gabriela Mistral, dan juga Pablo de Rokha. Semuanya lahir menjelang pergantian abad ke-20. Selanjutnya diantara keduanya, yaitu Mistral dan Neruda memenangkan Hadiah Nobel Sastra sebagai pengakuan atas kontribusi mereka pada puisi. Itulah Mengapa dijuluki sebagai “of poets”. Puisi tersebut membicarakan soal pesona alam di Chile yang sangat indah.[1] 

2. Termasuk Negara Produsen Anggur, Dengan Varietas Terbanyak

Sobat Meddy, tidak hanya miliki pesona alam yang menawan. Ternyata memang betul di Chile terdapat perkebunan tanaman anggur dalam jumlah yang besar. Seperti yang disebutkan kalau terdapat rumbah bagi vinal de mar. Pada sumber lain disebutkan bahwa pada 19 pertengahan, ketika Chili merdeka gerakan ekspor segera dilakukan produksi, dibantu Claudio Gay. Seorang ahli pertanian dari Perancis untuk membantu menentukan jenis anggur yang cocok untuk terroir Chile. Lebih dalam, di era modern, wine Chili baru mulai menggeliat di tahun 1979, dengan penetrasi yang mulai stabil sedekade kemudian. Dari sana Chili berfokus pada penanaman varietas premium dan menggenjot sekitar 40% hasil kebunnya untuk ekspor. Perusahaan wine, umumnya dari California dan Perancis, mulai berinvestasi pada kebun-kebun di Chili.[1] 

Nah, itu informasi yang dapat Meddy berikan dalam artikel ini. Semoga setelah menyimak dan membaca informasi tentang Julukan Untuk Negara Chili, Sobat Meddy dapat termotivasi untuk melanjutkan mimpi kamu di Chili yaa. Untuk info lebih lanjut, Sobat Meddy bisa kunjungi laman resmi kampus yang kamu tuju. 

Layanan Beasiswa

Jadi, Apa Yang Bisa Meddy Bantu?

Jadi, tenang saja kalau kamu masih bingung untuk urus persiapan semua dokumennya, kamu bisa hubungi konsultan Meddy untuk gabung Program Kelas Persiapan Luar Negeri yang Tersebar di 20 Negara, konsultasi beasiswa, Kelas TOEFL IBT & ITPIELTS, dan TOEIC di Mediamaz Scholar. Nggak hanya itu, ada juga pelayanan terbaik lainnya dengan jaminan harga termurah se-Indonesia seperti Jasa Penerjemah TersumpahJasa TranslatorJasa Proofreading, dan Jasa SKCK. Yuk, langsung hubungi kami by WhatsApp atau DM Ke Instagram @Mediamazscholar. Thanks ya Sob!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top