Gabriel-boric

Mengenal Gabriel Boric, Sosok Milenial Kiri yang Jadi Presiden Termuda Chile!

Halo Sobat Meddy! apakah di bulan maret 2022 lalu kamu sempat mendengar nama ‘Gabriel Boric’? dipertengahan bulan tersebut. Mungkin sebagian dari kita mendengar nama itu menjadi  ramai diperbincangkan di publik dan mata dunia kerap kali disangkutkan dengan latar belakang sosok tersebut. Maka dari itu, di artikel kali ini Meddy akan sedikit membahas tentang sosok Gabriel boric. Sosok yang dikenal sebagai pejabat dan presiden chile baru dilantik tahun ini. Simak informasinya di bawah ini ya.[1]

Program Kuliah

Menelisik Tentang Chile Dan Presiden Termuda Gabriel Boric

Sobat Meddy, di artikel kemarin kita sudah membahas tentang asal-usul julukan negara chile yaitu ‘the land of poets and wine’.  Serta segala keindahan alam yang membalut negeri tersebut. Faktanya, ternyata chile menyimpan banyak fakta unik yang masih asik untuk kita bahas. Diantaranya tentang sosok yang akhir-akhir ini sering terdengar di pertengahan bulan maret yang lalu. Ya! kita akan membahas sosok presiden termuda di Chile, Gabriel Boric.[1]

1. Dilirik dalam Politik Dunia

Ia bernama ‘Gabriel Boric’ namanya melambung di dunia politik dunia. Lebih jauh, sebelumnya kondisi Chile dalam pusaran politik di tahun 2020 cenderung ke masa penuntutan perubahan. Dimana warga chile mayoritas menyetujui adanya pergantian konstitusi era kediktatoran (mengganti landasan masa diktator militer Pinochet). Mereka menginginkan kelahiran kembali (reformasi) menuju perubahan.[1]

2. Dunia Politik Chile Lebih Berwarna

Selanjutnya, di tahun 2021 muncul wacana baru bahwa Chile bersiap menggulingkan neoliberalisme lewat konstitusi baru. Maka dari itu, terlantiknya presiden Gabriel Boric di 11 Maret 2022 menjadikan dunia perpolitikan di Chile lebih berwarna. Hal itu dianggap mampu membuat mata dunia melirik ke arah negeri para penyair dan anggur tersebut.[1]

Baca Juga : 8 Wisata di Kairo, Rekomendasi untuk Kamu Nih!

Dua Fakta Unik Mengungkap Sosok Gabriel Boric, Presiden Termuda

Presiden merupakan pimpinan tertinggi sebuah negara yang ditangannya terdapat kekuasaan, kebijakan, dan keputusan terhadap sebuah negara yang dipimpinnya. Biasanya, di sebuah negara yang sistem pemerintahannya berbentuk Republik. Dan kedaulatannya berada ditangan Rakyat membuat siapapun yang menjadi pejabat apalagi presiden harus mengantongi dan mendapat dukungan dari suara mayoritas di negara tersebut.[1]

Begitu pula yang terjadi di setiap negara, termasuk Chile. Jadi, seberapa berpengaruhnya sosok Gabriel Boric dimata warga Chile dan dunia? Simak fakta menariknya!

1. Seorang Mantan Aktivis dari Sayap Kiri

demonstrasi

Gabriel Boric menang dengan perolehan suara hampir sebesar 56 persen suara. Dibandingkan dengan 44 persen untuk lawan konservatifnya, Jose Antonio Kast. Boric akan menjadi presiden yang menggantikan dan melanjutkan kepemimpinan Presiden Sebastian Pinera yang akan keluar.[1]

Ia seorang miliarder ultra-konservatif. Setelah mencalonkan diri pada platform anti-neoliberal sebagai kandidat presiden dari koalisi Apruebo Dignidad, yang mencakup Front Luas dan Partai Komunis. Gabriel Boric menganggap bahwa dimana neoliberal itu lahir disitulah kuburanya berada (Chile).[1]

Artinya pemikiran ini lahir atas apa yang ia perjuangkan selama bertahun-tahun menjadi aktivis dari sayap kiri. 

2. Pejabat Termuda Pertama dan ‘bertato’

pejabat bertato

Sobat Meddy, sosok yang sedang kita perbincangkan saat ini lahir di Magallane, 11 Februari 1986. Ia lahir dari pasangan Luis Boric dan Maria Soledad Font Aguilera. Dimana Luis Boric Scarpa adalah seorang insinyur kimia yang telah menjadi pejabat di Empresa Nacional del Petróleo selama kurang lebih dari 40 tahun.[1]

Ibu Gabriel Boric adalah María Soledad Font Aguilera, keturunan Catalan. Meskipun Ayahnya seorang pegawai pemerintahan, bukan berarti membuat Gabriel Boric tunduk pada pemerintahan. Justru ia bergerak sebagai politis yang hidup di sayap kiri.[1]

Kemudian, pada 11 maret 2022 saat ia dilantik menjadi chile berumur 36 tahun. Terbilang cukup muda untuk ukuran seorang pejabat sekaligus presiden yang belum menyentuh usia kepala empat. Lebih jauh, biasanya sosok presiden jarang sekali memiliki tampilan yang ‘nyentrik’ berbeda dengan Gabriel Boric.[1]

Ia memiliki tato di tubuhnya terutama di tangannya yang gambarnya bertebaran di jagat sosial media.

Baca Juga: Universitas Jagiellonian, Kampus Top 1 di Polandia dengan Sistem Pengajaran Terbaik!

3. Sudah Berkiprah di Kancah Politik Sejak Tahun 2011

politik-chile

Boric sebagai presiden Federasi Mahasiswa Universitas Chili. Tentu ia menjadi terkenal sebagai tokoh terkemuka selama protes atau aksi demonstrasi mahasiswa Chili 2011-2013. Ia bersama ribuan mahasiswa saat itu berjuang untuk mengakhiri pendidikan tinggi nirlaba antara lain.[1]

Lebih lanjut, di tahun tahun 2014, saat masih berusia dua puluhan ia menjadi legislator majelis rendah. Beliau bergabung dengan Kongres Nasional dan mewakili wilayah paling selatan Chili, Magallanes (kota kelahiran dan kebanggaannya). Boric juga anggota pendiri Konvergensi Sosial.[1]

Salah satu partai yang membentuk Front Luas, koalisi sayap kiri, yang dibentuk pada 2018. Pada 2019, terjadi kerusuhan sipil di negara itu, bisa dipastikan Boric berada di garis depan dalam merundingkan kesepakatan yang meletakkan dasar-dasar untuk referendum untuk mengubah Konstitusi. Sisa lain dari kediktatoran pemerintahan itu.[1]

Nah, itu informasi yang dapat Meddy berikan dalam artikel ini. Semoga setelah menyimak dan membaca informasi tentang sosok Gabriel Boric, Sobat Meddy dapat termotivasi untuk melanjutkan mimpi kamu di Chile yaa. Untuk info lebih lanjut, Sobat Meddy bisa kunjungi laman resmi kampus yang kamu tuju. 

Layanan Beasiswa

Jadi, Apa Yang Bisa Meddy Bantu?

Jadi, tenang saja kalau kamu masih bingung untuk urus persiapan semua dokumennya, kamu bisa hubungi konsultan Meddy untuk gabung Program Kelas Persiapan Luar Negeri yang Tersebar di 20 Negara, konsultasi beasiswa, Kelas TOEFL IBT & ITPIELTS, dan TOEIC di Mediamaz Scholar. Nggak hanya itu, ada juga pelayanan terbaik lainnya dengan jaminan harga termurah se-Indonesia seperti Jasa Penerjemah TersumpahJasa TranslatorJasa Proofreading, dan Jasa SKCK. Yuk, langsung hubungi kami by WhatsApp atau DM Ke Instagram @Mediamazscholar. Thanks ya Sob!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top