beasiswa mediterania

Selain Mediterania, Inilah 5 Beasiswa Luar Negeri yang Patut Dicoba

Melanjutkan pendidikan hingga kuliah menggunakan beasiswa merupakan impian banyak orang. Saat ini berbagai negara sudah banyak menyediakan beasiswa bagi para siswa internasional. Kali ini Meddy ingin memberitahu sahabat Meddy 5 beasiswa yang deadlinenya Juli 2022. Termasuk beasiswa mediterania hingga ke asia juga! Yuk, kita ulik!

Program Kuliah

Beasiswa Mediterania

Untuk kamu yang mau merasakan kuliah ala ala di timur tengah, inilah beberapa beasiswa yang Meddy rekomendasiin untuk mu. Pastikan kamu membaca persyaratannya ya! Berikut ini  beasiswa bulan Juli 2022 yang bisa jadi pertimbangan sahabat Meddy.[1]

Beasiswa Mediterania: METU Scholarship

Deadline: 22 Juli 2022

Beasiswa METU Scholarship diselenggarakan oleh Middle East Technical University yang merupakan universitas top-nya Turki, kawasan mediterania. Universitas berbasis riset ini mengedepankan pendidikan khususnya di bidang engineering.[1]

Persyaratan:

  1. Tidak memiliki kewarganegaraan Turki
  2. Bukan awardee beasiswa apapun

Dokumen:

  • Transkrip nilai
  • Ijazah SMA (dalam bahasa Inggris/Turki)
  • Fotokopi paspor.
  • Hasil skor tes SAT/ACT/A-Level/ IB/AP

Untuk informasi lebih lanjut, sahabat Meddy dapat melihatnya disini.

Helmut-Schmidt-Programme DAAD – Erfurt School of Public Policy, Master of Public Policy (MPP), Mediterania

Deadline: 31 Juli 2022

Beasiswa Master DAAD Helmut-Schmidt-Programme untuk Kebijakan Publik dan Program Pemerintahan mediterania menawarkan kesempatan untuk mendapatkan gelar Master dalam disiplin ilmu yang memiliki relevansi khusus untuk pembangunan sosial, politik dan ekonomi di lembaga pendidikan tinggi Jerman. Pemegang beasiswa DAAD dalam Program Helmut-Schmidt dibebaskan dari biaya kuliah. DAAD membayar tingkat beasiswa bulanan saat ini 931 €. Beasiswa ini juga mencakup kontribusi untuk asuransi kesehatan di Jerman, tunjangan perjalanan yang sesuai, subsidi studi dan penelitian serta subsidi sewa dan / atau tunjangan untuk pasangan dan atau anak-anak jika berlaku.[1]

Persyaratan:

Lulusan dari negara-negara berkembang (sarjana atau setara):

  • dengan gelar universitas pertama yang berkualifikasi baik di bidang ilmu sosial dan politik, hukum, ekonomi, kebijakan publik, dan administrasi
  • Bersedia untuk secara aktif berkontribusi pada pembangunan sosial, politik dan ekonomi negara asal mereka / wilayah
  • yang telah memperoleh pengalaman praktis yang relevan untuk program ini seperti pengalaman profesional, magang, komitmen politik / sosial

Persyaratan untuk keterampilan bahasa dan sertifikat bahasa yang diperlukan bervariasi tergantung pada kursus master masing-masing. Semua program master memiliki kriteria seleksi mereka sendiri (gelar, nilai, keterampilan bahasa, pengalaman kerja, dll) yang harus dipenuhi di samping kriteria seleksi DAAD.[1]

Dokumen:

  • Checklist form, ditandatangani dengan indikasi tempat dan tanggal
  • Formulir aplikasi DAAD ‘Aplikasi untuk beasiswa penelitian / studi’ (silahkan ketik jawaban Anda atau pastikan jawabannya mudah dibaca)
  • Satu surat motivasi
  • Daftar riwayat hidup dalam urutan kronologis terbalik tanpa celah (silakan gunakan template europass) termasuk informasi yang tepat tentang studi Anda dan tentang pengalaman praktis
  • Salinan sertifikat gelar pendidikan tinggi Anda. Harap berikan terjemahan bersertifikat jika aslinya tidak dalam bahasa Jerman atau Inggris dan pastikan ini jelas terbaca.
  • Salinan kumpulan lengkap transkrip rekaman Anda. Harap berikan penjelasan tentang sistem penilaian jika ini bukan bagian dari transkrip.
  • Konfirmasi tertulis untuk setiap pengalaman kerja, magang atau pengalaman profesional. Ini harus dicetak di atas kertas berkepala, termasuk tanda tangan, tanggal penerbitan dan stempel, dan/atau bukti politik apapun kegiatan atau layanan kepada komunitas Anda, seperti menjadi sukarelawan atau bekerja untuk badan amal atau LSM 
  • Sertifikat bahasa terbaru (untuk bahasa Inggris dan /atau Jerman)
  • Referensi tertulis saat ini dari bos Anda saat ini atau dari dosen universitas jika Anda seorang mahasiswa saat ini, di atas kertas berkepala, ditandatangani, diberi tanggal dan dicap

Untuk informasi lebih lanjut, sahabat Meddy dapat melihatnya di sini.

Tidak Hanya Mediterania, Beasiswa Asia Ini Juga Bisa Kamu Jadikan Rekomendasi

Berikut Meddy infokan untuk kamu yang mau beasiswa juga namun di kawasan Asia dan Australia.[1]

KOC University Scholarship

Deadline: 1 Juli 2022

Diurutan pertama untuk beasiswa Juli 2022 ada KOC University Scholarship. KOC University Scholarship diselenggarakan oleh KOC University. Kampus yang satu ini terkenal dengan fasilitas risetnya yang merupakan salah satu yang terbaik di Turki. Universitas ini berlokasi di Istanbul, salah satu kota terbesar di dunia.[1]

Persyaratan:

  1. Memiliki sertifikat tes internasional (SATI, SAT II, ACT)
  2. atau ijazah internasional (IB, GCSE, French Baccalaureate, ABITUR)

Dokumen: 

  • Ijazah (bahasa Inggris/Turki)
  • Transkrip nilai
  • Surat rekomendasi
  • Surat motivasi

Untuk penjelasan lebih lanjut, sahabat Meddy dapat mengeceknya di sini. 

Baca Juga:Mau Kuliah Gratis di Luar Negeri? Berikut Daftar Beasiswa Asia Hingga USA Deadline Desember

KC Kuok Scholarship

Deadline: 17 Juli 2022

Beasiswa Juli 2022 selanjutnya yaitu KC Kuok Scholarship. Berdasarkan website resminya, Beasiswa K.C. Kuok merupakan beasiswa bergengsi yang didanai dan dinamai oleh salah seorang alumnus Monash University, Beau Kuok Khoon Chen. Beasiswa ini bertujuan untuk mengubah hidup dengan mendukung para siswa yang kurang beruntung secara finansial dari Hong Kong, China, Indonesia, dan warga negara lainnya di Asia Tenggara wilayah untuk belajar di Monash University. Monash University merupakan universitas tertua kedua di Negara Bagian Victoria. Kampus ini memiliki beberapa kampus, pusat penelitian, dan pengajaran di Prato. Saat ini Monash University adalah anggota Kelompok Delapan bergengsi Australia (sebuah koalisi dari delapan universitas riset terkemuka di Australia). Universitas ini secara konsisten berada di peringkat 100 universitas teratas di dunia.[1]

Persyaratan:

  1. Seorang mahasiswa internasional. Anda harus Warga Negara China, Indonesia, Hong Kong atau negara Asia Tenggara
  2. Mendaftar untuk penawaran kursus Monash penuh waktu dalam gelar tunggal (pelamar gelar ganda tidak memenuhi syarat), di Monash University, di kampus di Australia
  3. Belum pernah belajar di Monash
  4. Anda harus menunjukkan bahwa Anda berasal dari rumah tangga berpenghasilan rendah.
  5. Anda harus belum memulai studi universitas di lembaga mana pun

Dokumen:

  • Application Form
  • Esai
  • Scholarship Application Form
  • Financial Statement

Untuk informasi lebih lanjut, sahabat Meddy dapat melihatnya disini.

ECU 2022 International Masters Scholarship

Deadline: 31 Juli 2022

Beasiswa bulan Juli terakhir yaitu beasiswa ECU Internasional Masters. Master Internasional Scholarship 2022 ditawarkan kepada siswa internasional dari negara-negara terpilih yang melamar gelar Master terpilih di ECU. Beasiswa ini terbuka untuk siswa internasional yang ingin mendaftar di Edith Cowan University.[1]

Persyaratan:

  1. Merupakan warga negara dari salah satu negara yang diidentifikasi website resmi beasiswa internasional ECU
  2. Merupakan mahasiswa internasional (bukan Warga Negara Australia, Penduduk Tetap Australia, atau Warga Negara Selandia Baru);
  3. Belajar di ECU Joondalup, ECU Mount Lawley atau ECU South West (Bunbury) Campus (beberapa komponen kursus Anda dapat dikirimkan secara online karena pembatasan perjalanan)
  4. Tidak menerima beasiswa pemerintah atau sponsor industri
  5. Memenuhi persyaratan masuk ECU untuk kursus dan mulai belajar di kursus selama 2022
  6. Mempelajari salah satu program pascasarjana yang ada di web resmi beasiswa internasional ECU. List program dapat dilihat di sini.

Baca Juga: Persiapkan Dirimu! Ini Dia Daftar Beasiswa yang Buka Pendaftaran Bulan Oktober

Dokumen:

Jika pihak kampus menyetujui aplikasi ECU sahabat Meddy, maka kamu akan secara otomatis dinilai untuk beasiswa ini oleh Kantor Penerimaan mereka. Tidak diperlukan aplikasi beasiswa terpisah. Setelah itu, Kantor Penerimaan akan mengeluarkan surat terpisah yang berkaitan dengan beasiswa kamu, bersama dengan Surat Penawaran untuk kursus sahabat Meddy untuk mengkonfirmasi apakah Anda telah berhasil.[1]

Dokumen yang di butuhkan ECU:

  • Aplikasi Sekolah Pascasarjana Online ECU
  • Foreign Transcript Evaluation
  • Berikan Transkrip Resmi & Salinan Ijazah
  • Bukti Kemahiran Bahasa Inggris
  • Hasil Tes Penerimaan Standar Resmi
  • Unggah Pernyataan Tujuan. Jika diperlukan oleh program yang kamu lamar, harap unggah salinan pernyataan pribadi kamu (mengapa kamu yakin akan menjadi kandidat yang baik untuk program tersebut) ke aplikasi sahabat Meddy.
  • Surat rekomendasi. Jika diperlukan oleh program yang sahabat Meddy lamar, harap atur agar LOR dikirimkan secara elektronik dengan aplikasi online. 
  • Unggah Resume. Jika diperlukan oleh program yang sahabat Meddy lamar, harap unggah salinan resume terbaru ke aplikasi online kamu.
  • Memberikan informasi keuangan. Jika kamu diterima di program pascasarjana di ECU, sahabat Meddy akan diminta untuk memberikan bukti bersertifikat tentang sumber daya keuangan yang memadai untuk menutupi biaya pendidikan dan biaya hidup. 

Untuk lebih lengkapnya, sahabat Meddy dapat melihat di sini.

Layanan Beasiswa

Apakah Sahabat Meddy Butuh Bantuan?

Setelah membaca artikel mengenai 5 rekomendasi beasiswa bulan Juli 2022 apakah sahabat Meddy menjadi semakin tertarik untuk melanjutkan studi dengan menggunakan beasiswa? Jadi, tenang saja kalau kamu masih bingung untuk urus persiapan semua dokumennya, kamu bisa hubungi konsultan Meddy untuk gabung Program Kelas Persiapan Luar Negeri yang Tersebar di 20 Negara, konsultasi beasiswa, Kelas TOEFL IBT & ITPIELTS, dan TOEIC di Mediamaz Scholar. Nggak hanya itu, ada juga pelayanan terbaik lainnya dengan jaminan harga termurah se-Indonesia seperti Jasa Penerjemah TersumpahJasa TranslatorJasa Proofreading, dan Jasa SKCK. Yuk, langsung hubungi kami by WhatsApp atau DM Ke Instagram @Mediamazscholar. Thanks ya Sob!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top