Solusi Lengkap Beasiswa Luar Negeri – Mediamaz Scholar

logo - mediamaz scholar

Mediamaz Scholar

Member Of Mediamaz Group

SMAN 1 Klaten

Profil SMAN 1 KLATEN, SMANSA di Jawa Tengah yang Masuk Top 100 Sekolah Terbaik Nasional

Halo Sobat Meddy! Kali ini Meddy akan sedikit mengulas tentang Sekolah Favorit di Klaten, Jawa Tengah. Sekolah yang berhasil mencetak lulusan yang menjadikan siswanya sukses di berbagai profesi. Sekolah Menengah Atas yang berbaris Budaya Pancasila ini adalah SMAN 1 KLATEN yang sudah beroperasi sejak 1957 yang lalu. Coba, kita simak info menarik SMAN 1 KLATEN ini yuk.[1]

Program Kuliah

Bukan Hanya Terkenal Karena Sop Ayam Pak Min, Klaten Juga Punya SMANSA Terbaik & Beprestasi

Sobat Meddy, jangan hanya mengenal Kabupaten Klaten atau Kota Klaten sebagai daerah di Jawa Tengah yang terkenal akan Sop Ayam Pak Min. Tapi, kamu juga harus tau kalau di Klaten juga terdapat SMANSA yang punya segudang prestasi, baik prestasi akademik maupun non-akademik di tingkat kabupaten, provinsi, nasional bahkan Internasional. Fakta menariknya, Alumnus SMANSA 1 Klaten ini pada umumnya menjadi orang – orang suskses yang berpengaruh, ada yang menjadi tokok masyarakat, pegawai negeri, pegawai swasta, wiraswasta atau rohaniawan.[1]

SMAN-1-Klaten

Mengenal SMAN 1 KLATEN Lebih Dekat, Sekolah yang Mewarisi Nilai Luhur Bangsa

Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Klaten yang lebih dikenal dengan sebutan SMANSA, Kampus 13, atau Padmawijaya adalah SMA tertua di Klaten. SMA ini terletak di Jl. Merbabu No. 13, Klaten Selatan, Kota Klaten, Jawa Tengah, Indonesia 57423. Lebih lanjut, ternyata SMANSA Klaten ini juga terkenal karena konsisten dalam menerapkan nilai – nilai luhur bangsa. Tentunya, dalam hal ini pancasila sebagai nilai luhur bangsa indonesia artinya Pancasila merupakan nilai – nilai yang sudah hidup di dalam masyarakat Indonesia sebelum proklamasi kemerdekaan NKRI 1945. Kepoin semua kegiatan SMANSA Klaten disini.[1]

Baca Juga: Rezky Achayana, CEO Parakerja & Penerima 10 Beasiswa Luar Negeri

Menelusur Sejarah SMA Tertua di Klaten, Jawa Tengah

Pada tahun 1950 Rakyat Indonesia sudah bisa mengenyaman kemerdekaan namun masyarakat Klaten masih merasa haus akan pendidikan. Mereka mengharapkan ada angin segar dan embun berupa adanya pembangunan SLTA  (Sekolah Lanjuan Tingkat Atas). Akhirnya, dengan semangat pembangunan, para pahlawan dan relawan pendidikan berkumpul membentuk panitia yang saat itu diketuai oleh Bupati Klaten (Mochtar). Berdasarkan musyawarah, mereka mendirikan SLTA dengan nama SMA Persiapan. Dahulu, ada 253 orang bersekolah di SMA Persiapan, sebelum berubah nama menjadi SMA Negeri Klaten berdasar SK Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI nomor 5620/B/57.[1]

Visi Misi SMAN “PADMAWIJAYA” Klaten

Sampai hari ini untuk meniti kesuksesan, SMA Negeri Klaten terus berusaha berbenah diri terutama di bidang akademis sesuai dengan petunjuk Depdikbud. SMANSA Klaten ini juga pernah diubah menjadi SMU 1 atau SMU Negeri 1 Klaten dengan jurusan IPA  & IPS pada tahun 1994. Saat itu SMU 1 ditunjuk Kanwil Dikbud Jawa Tengah sebagai sekolah unggulan atau SMU Plus. Dengan begitu, SMAN 1 KLATEN tentu punya tujuan tersendiri yang harus digapai melalui Visi – Misi Sekolah, yang sebagai berikut:[1]

Visi “PADMAWIJAYA”

“Mewujudkan lulusan unggul, berdaya saing, global dan beretika lingkungan berlandaskan nilai-nilai luhur bangsa”

Misi “PADMAWIJAYA”

  1. Mendorong dan membantu siswa agar dapat di kembangkan sesuai dengan bakat, minat dan kemampuan secara optimal.
  2. Menumbuhkan semangat keunggulan, kebersamaan dalam keragaman, kepekaan sosial dan mengembangkan budaya mutu secara intensif kepada segenap warga sekolah.
  3. Mendorong dalam membantu terbentuknya manusia berbudi luhur dan berkepribadian kuat serta berdaya saing global yang didasari oleh penghayatan terhadap agamanya secara benar.
  4. Menerapkan manajemen partisipatif dengan melibatkan seluruh warga sekolah dan kelompok kepentingan yang terkait dengan pihak sekolah (stakeholder)
  5. Meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris dan pemanfaatan literasi berbahasa Inggris yang berguna dalam komunikasi internasional.
  6. Meningkatkan kualitas layanan terhadap publik pengguna informasi pendidikan melalui peningkatan dan pengembangan kemampuan manajemen informatika.
  7. Membudayakan perilaku hidup sehat, bersih, indah dan ramah lingkungan dengan melestarikan lingkungan, mencegah pencemaran menuju terbentuknya kualitas lingkungan sekolah yang clean, green, dan blue.
SMAN 1 Klaten
@sman1klaten_official

Prestasi SMAN 1 KLATEN yang Membanggakan

Sobat Meddy, SMAN 1 KLATEN masuk dalam 100 SMA terbaik tingkat nasional. Hal tersebut tercatat berdasarkan hasil nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2021. SMAN 1 KLATEN tercatat menduduki peringkat ke-83 SMA tingkat nasional tahun 2022. Peringkat tersebut dimuat di laman Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), ltmpt.ac.id.[1]

Dhulu, sebagai sekolah yang bernama SMUN 1 Klaten, seklah ini sempat menerapkan kurikulum berbasis kompetensi untuk kelas 1 dan membuka 1 kelas Program Akselerasi sejak tahun 2003/2004.[1]

Saat itu jugam tahun 2004/2005 terjadi perubahan nama dari SMUN 1 Klaten menjadi SMAN1 KLATEN yang berhasil meloloskan 1 siswa Olimpiade tingkat Nasional, dan berhasil mendapatkan 2 Medali Emas – 1 Medali Perunggu. Saat itu juga ada siswa yang berhasil mendapatkan medali emas astronmi Internasional.[1]

  • Juara 3 – Kuis Ki Hajar – Tingkat Provinsi – 2018
  • Juara 3 – Lomba Kreasi Limbah 3R – Tingkat Kab/Kota – 2018
  • Juara 3 – OSN IPS SMP Klaten – Tingkat Kab/Kota – 2018
  • Juara 2 – Lukis Payung – Tingkat Kab/Kota  – 2018
  • Juara 1 – LCC AGAMA ISLAM – Tingkat Kab/Kota – 2018
  • Juara 1 – Panahan Beregu Putri 30m Bupati Open – Tingkat Kab/Kota – 2018
  • Juara 2 – Tennis Meja – Tingkat Provinsi – 2017
  • Juara 3 – Tennis Meja Beregu – Tingkat Nasional – 2016
  • Juara 1 – Tennis Meja – Tingkat Kab/Kota – 2016

Tidak hanya siswa atau sekolahnya saja yang berprestasi, akan tetapi sejumlah dewan guru hingga saat ini masih terus berprestasi, diantara:[1]

  1. Juara 1 – OSN Guru – Tingkat Kabupaten –  2015
  2. Sri Jaka – Tingkat Kab/kota – 2014
  3. Pemilihan Kepala SMA Berprestasi – Tingat Kab/Kota – 2014
  4. Sri Jaka – Tingkat Sekolah – 2011
  5. Sri Jaka – Tingkat Nasional – 2011
  6. Peserta OSN Guru – Tingkat Nasional – 2011
  7. Juara 1 – Guru Prestasi Tingkat Kabupaten – 2011
  8. Lulus Cumlaude – Tingkat Lainnya – 2011

Baca juga: Ikuti Petuah Ayah, Lisa Puspita bisa Jadi ITR X Influencer

Bagaimana Ekstrakurikuler SMAN 1 KLATEN

 Sebagai Sekolah Favorit di Jawa Tengah, khususnya Kota atau Kabupaten Klaten tentu punya banyak pilihan kegiatan ekstrakurikuler yang bisa membangun prestasi maupun kompetensi untuk siswa/siswi SMANSA yang bermanfaat. Ada banyak pilihan ekskul yang bisa dipilih oleh siswa sesuai minat dan bakatnya. Berikut diantaranya:[1]

Program Pilihan Ekstrakulikuler 

  • Dewan Ambalan Diponegoro-Dewi Sartika 03.067/03.068 SMA Negeri 1 Klaten
  • PRATA, Pratiyodha Paramitha (Paskibra Bendera)
  • EMAPAL (Emansipasi Pencinta Alam)
  • Hadroh (Kesenian Musik Islami)
  • Rohani Islam (Romansa)
  • Rohani Kristen (Persik)
  • Rohani Katolik (Perkasa)
  • Adiwiyata
  • SSK (Sekolag Siaga Kependudukan)
  • SAKLA VOICE (Paduan Suara)
  • SAKLA MUSIC (Band Music)
  • JUJU, Junior Jurnalistik (Majalah Sekolah)
  • KIR (Kelompok Ilmiah Remaja)
  • FUTSAL
  • BASKET
  • RECSA (PMR)
  • EC (English Community)
  • SPARKLE (Tari dan Dance Club)
  • TSL (Teater Sapu Lidi)
  • SECURE (Smansa Educational, Computing and Research)
  • DACO (Draw Art Comunity)
  • ICOMSA (Robotic Community Smansa)
  • SNAPSHOT (Fotografi)
smansa-klaten
@osmansa_klt

Persiapan Olimpiade SMAN 1 KLATEN, Terprogram dan Sistematis 

SMAN 1 Klaten juga terus memperbaiki dan menjaga kualitas akademiknya melalui Olimpiade maupun Kejuaraan lainnya dengan berbagai tingkat. Maka, jangan heran kalau di SMANSA Klaten ini terdapat Ekskul Persiapan Olimpiade lho. Berikut diantaranya:[1]

  • Olimpiade Matematika
  • Olimpiade Fisika
  • Olimpiade Biologi
  • Olimpiade Kimia
  • Olimpiade Astronomi
  • Olimpiade Ekonomi
  • Olimpiade Komputer
  • Olimpiade Geografi
  • Olimpiade Kebumian

Alumni Terbaik SMAN 1 KLATEN

Tak jarang, Beberapa alumni yang pernah bersekolah di SMA Negeri 1 Klaten ini berhasil menjadi tokoh yang kompeten dan berkualitas. Seperti beberapa nama berikut, yaitu:[1]

yohana-margaretha
Yohana Margaretha – Alumni SMAN 1 Klaten
  1. Prof. Ir. Sudjarwadi, M.Eng.,Ph.D. (Mantan Rektor Universitas Gadjah Mada 2007-2012)
  2. Prof. Sudharto P. Hadi, MES., Ph.D (Rektor Universitas Diponegoro)
  3. Prof. Dr. dr. Syamsul Hadi, Sp.Kj. (Mantan Rektor Universitas Sebelas Maret)
  4. Dr. Rudjito (Direktur Utama Bank Rakyat Indonesia 2000-2005 dan Ketua Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan 2005-2010)
  5. Prof. Dr. dr. Hardyanto Soebono, Sp. K.K. (Mantan Dekan Fakultas Kedokteran UGM)
  6. Prof. Dr. dr. Eka Julianta Wahjoepramono, Sp.Bs. (Dokter pertama di Indonesia yang berhasil membedah batang otak pasien)
  7. Prof. Dr. Ir. Hari Muhammad (Mantan Dekan Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara, Institut Teknologi Bandung) (Komisaris Independen GMF AeroAsia 2018)
  8. Prof. Budi Santosa, Ph.D. (Rektor Institut Teknologi Kalimantan (2018-2022), Guru Besar di Departemen Teknik Industri di Institut Teknologi Sepuluh Nopember)
  9. Prof. Dr. Supanto, S.H., M.Hum. (Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Negeri Surakarta)
  10. Prof. Ir. Triwibowo Yuwono, Ph.D. (Mantan Dekan Fakultas Pertanian UGM Periode 2007-2012)
  11. Haeny Relawati Rini Widyastuti (Anggota DPR RI 2019-2024 dari Partai Golkar, mantan Bupati Tuban 2000-2011)
  12. Nina Agustina Da’i Bachtiar (Bupati Indramayu 2021-2025)
  13. Yohana Margaretha (Presenter MetroTV)

Layanan Beasiswa

Jadi, Apa Yang Bisa Meddy Bantu?

Demikian info tentang SMAN 1 KLATEN yang bisa jadi referensi pengetahuan tentang SMA tertua dan berkualitas di Jawa Tengah. Bagi Sobat Meddy khususnya Warga Klaten kamu bisa ikut menjadi keluarga besar SMANSA Padmawijaya ini. SMANSA Klaten akan menerima kamu kalau kamu memenuhi persyaratan dan passing grade dari sekolah tersebut. Nah, kalau kamu masih bingung untuk urus persiapan semua dokumennya, kamu bisa hubungi konsultan Meddy untuk gabung Program Kelas Persiapan Luar Negeri yang Tersebar di 20 Negara, konsultasi beasiswa, Kelas TOEFL IBT & ITPIELTS, dan TOEIC di Mediamaz Scholar. Nggak hanya itu, ada juga pelayanan terbaik lainnya dengan jaminan harga termurah se-Indonesia seperti Jasa Penerjemah TersumpahJasa TranslatorJasa Proofreading, dan Jasa SKCK. Yuk, langsung hubungi kami by WhatsApp atau DM Ke Instagram @Mediamazscholar. Thanks ya Sob!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top