Solusi Lengkap Beasiswa Luar Negeri – Mediamaz Scholar

logo - mediamaz scholar

Mediamaz Scholar

Member Of Mediamaz Group

Bisnis digital dan beasiswa e-commerce

3 E-Commerce Ini Beri Kesempatan Beasiswa & Magang Seluas-luasnya!

Hai sobat Meddy, apakah kalian mahasiswa S1 yang sedang mencari beasiswa dalam negeri? Kalau iya berarti artikel yang satu ini tidak boleh kamu lewatkan. Seperti yang sobat Meddy ketahui, saat ini kegiatan jual beli bisa dilakukan dengan mudah menggunakan e-commerce. Di Indonesia terdapat berbagai e-commerce, antara lain Shopee, Tokopedia, Lazada, dan lain-lain. Selain sebagai tempat jual beli, terdapat beberapa e-commerce bisnis digital yang menyediakan beasiswa kuliah S1 serta kesempatan untuk magang. Munculnya berbagai e-commerce di Indonesia membantu para wirausaha serta perusahaan dalam memasarkan produknya secara digital.[1]

Program Kuliah

Mengenal Bisnis Digital, Marketplace, dan E-commerce

Sebelum langsung membahas beasiswa e-commerce, ada baiknya kita berkenalan dengan bisnis digital. Bisnis digital atau digital business adalah kegiatan berbisnis yang memanfaatkan alat-alat digital untuk membuat sebuah produk maupun memasarkannya. Bagi sobat Meddy yang tertarik belajar mengenai bisnis digital, saat ini di Indonesia sudah tersedia jurusan bisnis digital untuk kamu loh. Di Indonesia, terdapat beberapa jenis bisnis digital yaitu marketplace, e-commerce, subscription, dan ad supported. Meskipun sekilas mirip, namun marketplace dan e-commerce merupakan dua hal yang berbeda.

Sama-sama melakukan transaksi jual beli, ternyata marketplace dan e-commerce memiliki perbedaan. Marketplace adalah situs atau aplikasi yang memberikan fasilitas berbelanja yang barangnya berasal dari penjual yang berbeda-beda. Sementara e-commerce merupakan segala jenis transaksi bisnis yang dilakukan secara online. Yang membedakannya dengan marketplace yaitu ecommerce hanya menjual barang dari situs itu sendiri dan bukan dari beragam penjual. Contoh e-commerce yaitu Tokopedia. Lazada, Shopee, dan sebagainya.[1] 

Berikut 3 Beasiswa S1 dari Berbagai Platform Bisnis Digital

Berikut ini 3 program beasiswa kuliah dari e-commerce untuk kamu yang mau kuliah S1 gratis. Yuk, disimak!

1. Beasiswa S1 dari Shopee

Siapa disini yang sering belanja online di Shopee? Ternyata Shopee punya beasiswa untuk kuliah S1 loh. Program beasiswa S1 dari Shopee disebut juga dengan Sea Scholarship Indonesia. Sea group sendiri merupakan sebuah perusahaan digital yang mengepalai Garena, Shopee, dan SeaMoney. Program beasiswa dari Sea group sudah berjalan sejak tahun 2018 dan telah menerima lebih dari 2000 aplikasi. Program beasiswa kuliah dari Sea group bekerja sama dengan 6 universitas, antara lain yaitu Institut Teknologi Bandung, Universitas Indonesia, Universitas Gajah Mada, Bina Nusantara, Institut Pertanian Bogor, serta Institut Teknologi Del.[1]

Cakupan beasiswa:

  • Biaya perkuliahan penuh.
  • Tunjangan perbulan.
  • Program magang di unit bisnis Sea group yaitu Garena, Shopee, dan SeaMoney.
  • Tersedia program pengembangan diri yang akan diberikan secara berkala kepada para penerima beasiswa.
  • Kesempatan untuk bekerja di unit bisnis Sea.

Persyaratan beasiswa:

  • Warga Negara Indonesia (WNI).
  • Merupakan mahasiswa baik itu tahun pertama, kedua, maupun ketiga disalah satu universitas mitra,
  • Tidak mempunyai ikatan kerja maupun beasiswa dengan organisasi lain.
  • Minimal IPK 3,5 selama program beasiswa.
  • Program beasiswa ini dibuka untuk semua jurusan kecuali Fakultas Kedokteran, Fakultas Kedokteran Hewan, Fakultas Kedokteran Gigi, dan Ilmu Keperawatan.

Dokumen yang dibutuhkan:

  • Scan KTP.
  • Scan kartu mahasiswa.
  • CV
  • Scan transkrip nilai.
  • Esai dalam bahasa Inggris atau bahasa Indonesia.

Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa langsung mengeceknya di website resmi Sea Scholarship Indonesia.

2. Beasiswa S1 On Going dari Tokopedia

Program beasiswa Tokopedia ini setiap tahunnya dibuka loh. Beasiswa yang satu ini hanya diberikan kepada mahasiswa semester 5 saja. Berikut ini berbagai universitas yang bekerja sama dengan Tokopedia:[1]

  • Universitas Katolik Atma Jaya
  • Universitas Esa Unggul
  • Universitas Negeri Gorontalo
  • STIKOM Bali
  • Universitas Udayana
  • Universitas Negeri Semarang
  • Universitas Internasional Batam
  • Universitas Islam Makassar
  • UIN Sunan Kalijaga
  • UIN Walisongo Semarang
  • Universitas Islam Sultan Agung
  • Universitas Jambi
  • Universitas Jember
  • Universitas Mataram
  • Universitas Mercu Buana
  • Universitas Muhammadiyah Semarang
  • Universitas Muslim Indonesia
  • Universitas Negeri Surabaya
  • Universitas Pelita Bangsa
  • President University
  • Universitas Sam Ratulangi
  • Universitas Surabaya
  • Universitas Syiah Kuala
  • Universitas Tadulako
  • Universitas Muhammadiyah Malang

Cakupan beasiswa Tokopedia, antara lain:

  • Biaya perkuliahan selama 2 semester.
  • Uang buku selama 2 semester sebesar Rp 1.000.000,- per semester.
  • Uang saku selama 1 tahun senilai Rp 3.000.000,- per bulan.
  • Tersedia beasiswa wisuda bagi para penerima beasiswa Tokopedia.
  • Kesempatan untuk magang di Tokopedia.

Persyaratan:

  • Merupakan mahasiswa di salah satu universitas yang disebutkan diatas.
  • Merupakan mahasiswa S1 yang sedang menempuh semester 5 dan mengambil jurusan terkait teknologi dan data seperti Sistem Informasi, Teknologi Informasi, Statistik, Matematika, Teknik Komputer, Ilmu Komputer, Teknik Industri dan jurusan terkait lainnya.
  • IPK minimal 3.30 (skala 4.00) dan kedepannya mampu mempertahankan IPK minimal 3.30.
  • Bersedia untuk magang di Tokopedia selama 3 bulan.
  • Mempunyai prestasi di bidang akademik maupun non-akademik.
  • Tidak mendapatkan beasiswa lainnya serta tidak terikat pada program sejenis.
  • Tertarik dalam pengembangan teknologi di industri internet.[1]

Dokumen persyaratan:

  • Scan Kartu Mahasiswa
  • Scan KTP
  • Transkrip nilai akademik
  • Curriculum Vitae (CV)
  • Essay singkat dengan panjang tulisan antara 400-500 kata dan ditulis dalam bahasa Inggris. Format file menggunakan PDF dengan ukuran maksimal 10 MB.

Untuk informasi lebih lanjut, kamu dapat melihatnya di website resmi beasiswa Tokopedia

3. Lazada Forward Scholarship untuk Mahasiswa S1

Selain Tokopedia dan Shopee, Lazada juga punya beasiswa yang memberikan kesempatan untuk magang bagi para penerima beasiswanya. Beasiswa Lazada disebut juga dengan Lazada Forward Scholarship. Beasiswa Lazada diberikan kepada mahasiswa S1 minimal semester 4. Program beasiswa ini hanya akan diberikan kepada 20 mahasiswa saja.[1] 

Cakupan beasiswa antara lain:

  • Mendapatkan bantuan pendidikan.
  • Tersedia kesempatan magang di Lazada.
  • Tersedia pembinaan strategis bersama pemimpin Lazada Indonesia.

Persyaratan beasiswa Lazada:

  • Warga Negara Indonesia (WNI).
  • Terbuka untuk semua jurusan.
  • Tidak ada batasan usia.
  • Memiliki IPK minimal 3,5.
  • Apabila diterima, wajib untuk berkomitmen mempertahankan IPK minimal 3,5.
  • Tidak sedang terikat dengan perusahaan atau penyedia beasiswa lainnya.[1]

Dokumen yang harus disiapkan antara lain:

  • Melengkapi formulir pendaftaran.
  • CV.
  • Transkrip akademik.
  • Menyerahkan 1 salinan Surat Rekomendasi yang dikeluarkan oleh kampus yang membuktikan kredensial akademik kamu.
  • Memproduksi video kreatif berdurasi 2 menit dalam format lanskap dan mengunggahnya ke saluran YouTube milikmu yang disetel di Public atau Unlisted. Pastikan wajah kamu terlihat di video.[1]

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Lazada Forward Scholarship, kamu bisa mengeceknya di website ini. Pastikan kamu mengecek tanggal deadline dengan teliti ya.

Itulah 3 beasiswa kuliah S1 dalam negeri dari Shopee, Tokopedia, dan Lazada. Tidak hanya memberikan beasiswa, ketiga e-commerce ini juga memberikan kamu kesempatan untuk magang. Semoga setelah membaca artikel diatas kamu menjadi semakin bersemangat untuk melanjutkan pendidikannya.[1] 

Layanan Beasiswa

Baca juga: Daftar 10 Mata Kuliah Teraneh Di Dunia, Ada Kanibalisme Juga?

Jadi, Apa yang Bisa Meddy Bantu?

Jadi, tenang saja kalau kamu masih bingung untuk urus persiapan semua dokumennya, kamu bisa hubungi konsultan Meddy untuk gabung Program Kelas Persiapan Luar Negeri yang Tersebar di 20 Negara, konsultasi beasiswa, Kelas TOEFL IBT & ITPIELTS, dan TOEIC di Mediamaz Scholar. Nggak hanya itu, ada juga pelayanan terbaik lainnya dengan jaminan harga termurah se-Indonesia seperti Jasa Penerjemah TersumpahJasa TranslatorJasa Proofreading, dan Jasa SKCK. Yuk, langsung hubungi kami by WhatsApp atau DM Ke Instagram @Mediamazscholar. Thanks ya Sob!

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top